4 Manfaat Rutin Makan Mentimun, Bantu Obati Penyakit Ini
Buah hijau juga mengandung sedikit vitamin dan mineral penting lainnya yang diperlukan untuk menghilangkan lemak berlebih, protein (2 gram), karbohidrat (11 gram), Vitamin K (62 persen RDI), magnesium dan juga kalium. Bukan hanya itu, ini mengandung nol lemak.
2. Mengatur tingkat kolesterol
Alasan lain untuk mengonsumsi mentimun secara teratur adalah karena mengandung tingkat pektin yang sehat.
Ini merupakan jenis serat larut alami yang membantu menurunkan kadar kolesterol darah, menghilangkan racun, dan menjaga kesehatan jantung.
Para ahli juga percaya bahwa mentimun juga bisa menurunkan kadar kolesterol, trigliserida, dan bahkan, hingga titik tertentu, mengontrol peningkatan gula darah.
Makan lebih banyak mentimun juga bisa mengatur kadar ROC dan ROS (zat perusak sel yang dibuat saat orang memiliki kadar gula darah tinggi).
3. Meredakan pegal dan nyeri sendi
Jika sering menderita nyeri sendi, pegal linu dan pegal otot, pastikan makanan Anda banyak mengandung mentimun dan salad hijau lainnya.
Mentimun, tidak hanya baik untuk kesehatan kulit, juga meningkatkan kekuatan tulang dan otot.
Selain itu, juga bekerja sebagai agen penyembuhan yang baik dalam kasus nyeri.