5 Hal Ini Wajib Dipersiapkan Sebelum Touring Jarak Jauh
Sementara itu, untuk jaket dan celana, pilih yang nyaman dan dilengkapi ventilasi.
Alangkah baiknya kedua perlengkapan berkendara ini memiliki pelindung. Begitu pula dengan sarung tangan. Adanya protektor tentu dapat meminimalisir cedera ketika terjadi insiden di jalan.
Di samping itu, pengendara juga wajib memakai sepatu paling tidak menutupi mata kaki. Lalu, jangan sampai lupa membawa jas hujan.
3. Cek Kondisi Sepeda Motor
Sebelum touring, wajib mengecek kondisi sepeda motor, seperti oli mesin.
"Sebaiknya, ganti oli mesin baru sebelum touring. Dengan begitu, selama perjalanan pemilik dapat merasakan tenaga yang optimal," ujar Technical Specialist PT Pertamina Lubricants (PTPL) Brahma Putra Mahayana, dalam siaran pers, Jumat.
Agar bisa merasakannya, spesifikasi pelumas harus sesuai kebutuhan motor, seperti halnya Pertamina Lubrica dengan oli Pertamina Enduro Series.
Pelumas tersebut hadir dalam beberapa varian untuk motor manual maupun matic.