5 Khasiat Tak Terduga Buah Nanas, Nomor 3 Bikin Kaget
jpnn.com, JAKARTA - NANAS merupakan buah dengan nilai gizi yang tinggi. Nanas banyak disukai karena rasanya yang segar, manis dan asam.
Anda bisa mengolah nanas dalam bentuk hidangan cake nanas, jus nanas, salad nanas dan lainnya.
Nanas mengandung manfaat dan gizi yang tinggi seperti kaya akan vitamin C, kalium, natrium, protein, vitamin D dan lainnya.
Berikut ini beberapa manfaat sehat nanas, seperti dikutip laman Thehealthsite.
1. Mengandung antioksidan penangkal penyakit
Buah nanas tidak hanya kaya nutrisi, tetapi juga mengandung antioksidan yang sehat.
Studi telah menemukan nanas sangat kaya akan antioksidan yang dikenal sebagai flavonoid dan asam fenolik.
Antioksidan tersebut terikat yang memungkinkan mereka untuk bertahan hidup dalam kondisi yang berbeda dalam tubuh dan memberikan efek jangka panjang.