5 Tips Tetap Sehat Selama Musim Hujan
jpnn.com - Belakangan ini sebagian wilayah Indonesia sedang diguyur hujan. Bagi Anda yang beraktifitas di luar ruangan tentunya hal ini sangat mengganggu.
Musim hujan rentan akan datangnya berbagai penyakit. Untuk itu, sangat perlu untuk tetap menjaga tubuh agar tetap fit di musim hujan.
Berikut tipsnya:
Minum vitamin C
Vitamin C dipercaya menangkal berbagai penyakit dan memperbaiki daya tahan tubuh. Konsumsi vitcamin C saat hujan dipercaya dapat menjaga daya tubuh dari serangan virus dan mencegah sakit.
Hujan selalu identik dengan tumbuhnya berbagai penyakit salah satunya influenza. Cukup konsumsi buah-bauhan yang mengandung Vitamin C dosis tinggi seperti jeruk, stroberi, buah naga, dan tomat.
Istirahat yang cukup
Selama lelah 12 jam beraktifitas diluar ruangan apalagi dalam kondisi hujan, maka otomatis daya tahan tubuh akan menurun. Terlebih jika seharian kelelahan dan anda kehujanan maka potensi sakit terbuka lebar.