Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

50 Tahun Berkiprah, ChildFund Targetkan Jangkau 5 Juta Anak Indonesia 

Jumat, 03 Mei 2024 – 20:51 WIB
50 Tahun Berkiprah, ChildFund Targetkan Jangkau 5 Juta Anak Indonesia  - JPNN.COM
ChildFund International di Indonesia (ChildFund) menandai 50 tahun perjalanannya dengan menghadirkan perayaan bertema Impactful Collaborations, yang dikemas dalam format gallery walk. Foto Mesya/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - ChildFund International di Indonesia (ChildFund) menandai 50 tahun perjalanannya dengan menghadirkan perayaan bertema Impactful Collaborations, yang dikemas dalam format gallery walk

Konsep ini menggambarkan dinamika perjalanan ChildFund sebagai organisasi pengembangan internasional berfokus anak dan program-programnya. 

Country Director ChildFund Husnul Ma’adad mengatakan kegiatan ini menjadi momentum bagi ChildFund menegaskan komitmennya untuk berdampak kepada 5 juta anak dan keluarga di Indonesia pada 2026.

"Hanya dalam kurun waktu 2 tahun, dari 2022—2023, program-program kami berhasil menjangkau lebih dari 2,5 juta anak-anak dan keluarga. Ini belum ditambah dengan jangkauan media yang mencapai lebih dari 5 juta individu,” tutur Ma’ad dalam perayaan 50 tahun perjalanan, ChildFund International di Indonesia, Jumat (3/5).

Kegiatan ini sekaligus merayakan upaya kolaboratif semua individu yang telah berkontribusi dalam mendukung misi ChildFund.

Dia mengatakan salah satu signifikansi acara ini adalah untuk menunjukkan dampak nyata dan kisah sukses yang dihasilkan dari kerja-kerja ChildFund selama ini. 

“Melalui narasi-narasi ini, kami ingin menginspirasi dan memicu perubahan positif, memperkuat keyakinan kami akan potensi setiap anak dan keluarga yang kami layani," ucapnya.

Dia menambahkan ini juga menjadi media untuk meningkatkan kesadaran tentang tantangan yang dihadapi anak-anak dan keluarga di Indonesia.

50 tahun berkiprah, ChildFund  targetkan menjangkau 5  juta anak Indonesia pada 2026

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA