6 Efek Samping Minum Cuka Apel Berlebihan
Cuka apel dapat menyebabkan gejala pencernaan yang buruk bagi beberapa orang. Penelitian pada manusia dan hewan telah menemukan cuka apel dan asam asetat dapat menurunkan nafsu makan dan meningkatkan perasaan kenyang.
Akhirnya, mengarah pada pengurangan alami dalam asupan kalori. Dalam beberapa kasus, nafsu makan dan asupan makanan bisa menurun karena gangguan pencernaan.
3. Tingkat Kalium Rendah dan Membahayakan Tulang
Belum ada studi tentang efek cuka apel pada kadar kalium darah dan kesehatan tulang. Namun, ada satu laporan kasus tentang kalium darah rendah dan pengeroposan tulang yang disebabkan oleh cuka apel dosis besar yang dikonsumsi dalam jangka waktu yang lama.
4. Tenggorokan Terbakar
Cuka apel berpotensi menyebabkan luka bakar esofagus atau tenggorokan terbakar. Sebuah penelitian tentang cairan berbahaya yang tidak sengaja tertelan oleh anak-anak menemukan, asam asetat dari cuka adalah asam paling umum yang menyebabkan luka bakar tenggorokan.
5. Kulit Terbakar
Cuka apel punya sifat yang sangat asam. Ternyata, cuka jenis ini dapat menyebabkan luka bakar saat dioleskan ke kulit.