6 Keunggulan Vivo APEX, Nomor 4 Keren!
jpnn.com - Vivo APEX, gawai terbaru asal China ini baru saja diperkenalkan. Sebelum dipasarkan pada pertengahan tahun ini, Vivo sudah siap dengan sejumlah keunggulan.
Rival yang ditarget adalah Galaxy S9 juga produk senegaranya Xiaomi Mi Mix 2S, karena ketiganya sama-sama menggunakan chipset milik Qualcomm, yakni Snapdragon 845.
Setidaknya ada 6 kekuatan Vivo APEX untuk bisa sama-sama berbagi kue dengan Samsung dan Xiaomi;
1. Vivo APEX memiliki layar penuh nyaris tanpa bingkai, karena menggunakan screen-to-body ratio 91% dengan diagonal 5,99 inci OLED display berteknologi COF.
2. Membenamkan sensor ambient dan proximity ke dalam display, termasuk teknologi sidik jari (Half-Screen Fingerprint Scanning), dengan pengenalan multi-fingerprint.
3. Bicara bodi secara keseluruhan, gawai ini memiliki ketebalan hanya 7,8 mm.
4. Letak kamera tidak seperti kebanyakan, yakni berada di bagian atas bodi melalui teknologi pop-up. Proses pop-up diklaim hanya butuh 0,8 detik.
5. Sementara kamera belakang, Vivo APEX dibekali dual kamera utama yang berposisi vertikal sejajar mirip iPhone X milik Apple.