7 Caleg DPR dari Dapil Jatim V Yakin Melenggang ke Senayan
jpnn.com, MALANG - Sudah ada tujuh caleg DPR RI dari Dapil Jatim V Malang Raya yang optimistis perolehan suaranya cukup mengantarkan duduk di kursi DPR RI. Dapil yang mencakup Kabupaten Malang, Kota Malang, dan Kota Bartu itu, menyediakan delapan kursi di Senayan.
Mereka yang optimistis lolos ke Senayan adalah Lathifah Shohib dari Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), Nurhayati Ali Assegaf dari Partai Demokrat (PD), Ridwan Hisjam dari Partai Golkar (PG), dan Kresna Dewanata Phrosakh dari Partai Nasdem.
Selain itu, ada Ahmad Basarah, Krisdayanti, dan Andreas Eddy Susetyo, masing-masing dari PDIP.
Di antara ketujuh caleg tersebut, mayoritas petahana. Yakni, enam caleg berwajah lama. Hanya Krisdayanti yang pendatang baru. Sebelum terjun ke politik, istri Raul Lemos itu merupakan penyanyi sekaligus diva Indonesia.
BACA JUGA: Optimistis Krisdayanti Lolos ke Senayan, Berapa Perolehan Suaranya?
Lathifah Shohib misalnya, caleg DPR RI dari PKB itu mengklaim memperoleh 72 ribu suara. Caleg petahana itu optimistis suaranya akan terus bertambah. Sebab, 72 ribu suara itu berdasarkan penghitungan sementara.
”Per hari ini (Selasa, 23/4), suara yang masuk penghitungan internal sudah 85 persen. Insya Allah sudah aman (meraih satu kursi di DPR RI),” ujar Lathifah ketika dikonfirmasi Radar Malang (Jawa Pos Group).
Dari 85 persen suara yang masuk, partainya sudah meraih 200 ribu suara. Itu merupakan suara dari Lathifah dan ketujuh caleg lain di Dapil Jatim V Malang Raya. ”Kalau sampai penghitungan selesai, kami menargetkan bisa mencapai 300 ribu suara,” tutur anggota Komisi X (Bidang Pendidikan) DPR RI itu.