7 Jenis Minuman ini Baik Untuk Kesehatan Jantung
Sementara, alpukat mengandung lemak tak jenuh tunggal (monounsaturated fat) untuk mengurangi kolesterol jahat.
Biji-bijian berserat tinggi seperti rami dan chia mengandung asam lemak omega-3 yang menyehatkan jantung dan meningkatkan kolesterol baik.
7. Jus Anggur Murni
Jus anggur yang 100 persen murni mengandung polifenol yang meningkatkan kelancaran sirkulasi darah. Penuhi asupan buah harian Anda dengan segelas jus anggur murni (sekitar 4 ons), yang setara dengan 1/2 cangkir buah anggur.
Untuk variasi, pertimbangkan juga jus delima, ceri, atau cranberry. Anda bisa langsung menikmati jus segar kaya nutrisi tersebut atau mencampurnya dengan resep-resep lain, misalnya salad.
Barengi konsumsi minuman sehat di atas dengan aktivitas berikut
Nah, sudah tahu, kan, deretan minuman yang baik untuk jantung. Tapi, percuma kalau cuma mengandalkan minuman di atas tanpa melakukan aktivitas fisik.
Cobalah dibarengi dengan aktivitas lainnya, bisa dengan kegiatan yang mudah misalnya jalan kaki. Jalan kaki selama 30 menit per hari sudah lebih dari cukup.