7 Tempat Wisata Nasional di Taiwan, Pemandangannya Wow
jpnn.com, JAKARTA - Taiwan makin memanjakan wisatawan dengan keindahan National Scenic Area atau kawasan panorama nasional.
Terdiri dari 13 tempat wisata nasional, National Scenic Area terdiri dari ragam wisata alam, budaya, dan kuliner unik dengan berbagai aktivitas.
Alam yang masih terjaga keasliannya dan eksotik seperti hutan, bukit, gunung, pulau hingga pantai itu membuat Taiwan menjadi negara yang layak dikunjungi.
Berikut 7 tempat wisata nasional yang wajib dikunjungi saat liburan ke Taiwan:
1. Area Panorama Nasional Siraya
Siraya dikenal sebagai tanah kelimpahan yang dipenuhi area pertanian yang menghasilkan berbagai macam buah-buahan dan produk lainnya.
Tidak hanya itu, Siraya juga punya tempat pemandian air panas terbaik di Taiwan dengan Guanziling sebagai resor utama.