Aceh Paling Rawan Gerakan Radikal
Kamis, 06 Oktober 2011 – 07:26 WIB
"Indeks tindakan radikal pada tahun 2010 sebesar 24.7. Indeks ini menurun pada tahun 2011 yang mencapai nilai 20.0. Penurunan indeks tindakan radikal sebesar 4.70 ini menyatakan berkurangnya muslim yang terlibat dalam berbagai aksi radikal," katanya.
Sampel total responden yang disurvei 4.840 orang. Metodologi dengan eror margin sebesar 2,8 persen pada tingkat kepercayaan 95 persen, dan survei dilakukan pada Juli-Juni 2011. Data agama responden 86,3 persen Muslim, 11,1 persen Kristen, dan agama lain 2,6 persen.
Untuk mengukur indeks jihadisme, digunakan barometer pandangan muslim tentang makna jihad sebagai tindakan mengangkat senjata, penggunaan kekerasan, dan pengorbanan nyawa. Indeks jihadisme pada tahun 2010 menujukkan nilai sebesar 49.8, sedangkan pada tahun 2011 menunjukkan nilai sebesar 47.1.