Ada Kabar Baik dari Menkeu Sri Mulyani soal Utang Negara, Bikin Optimistis
jpnn.com, JAKARTA - Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani Indrawati menyampaikan kabar terkini soal utang negara.
Sri Mulyani membeberkan pembiayaan Anggaran dan Pendapatan Belanja Negara (APBN) melalui utang turun sangat tajam pada April 2022.
"Yakni 62,4 persen jika dibandingkan dengan periode yang sama tahun lalu (year-on-year/yoy)," ucap Sri Mulyani dalam Konferensi Pers APBN KiTa Mei 2022 di Jakarta, Senin (23/5).
Menteri Keuangan Terbaik 2020 versi Global Markets itu mengatakan realisasi pembiayaan utang pada April 2022 mencapai Rp 155,9 triliun, menurun dari April 2021 yang sebesar Rp 414,9 triliun.
"Hal ini menggambarkan APBN sudah mulai konsolidasi atau pemulihan," ujar Sri Mulyani
Sri Mulyani mengungkapkan realisasi pembiayaan utang pada bulan lalu dilakukan melalui penerbitan surat berharga negara (SBN) neto sebesar Rp 142,2 triliun dan pinjaman neto senilai Rp 13,6 triliun.
Penerbitan SBN neto pada April 2022 menurun 65,9 persen dari April 2021 yang sebesar Rp 416,7 triliun, begitu pula dengan pinjaman neto yang turun 857,2 persen dari sebesar minus Rp 1,8 triliun pada bulan April tahun lalu.
Sri Mulyani menjelaskan penurunan yang sangat tajam dari penerbitan SBN merupakan salah satu bentuk menjaga ketahanan APBN dari tren kenaikan suku bunga global yang makin tinggi.