Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Adriano Terlibat Jaringan Mafia Narkoba?

Jumat, 04 Juni 2010 – 07:56 WIB
Adriano Terlibat Jaringan Mafia Narkoba? - JPNN.COM
Adriano diduga terlibat dengan organisasi terlarang yang menamakan diri mereka Commando Vermelho.  Ini adalah salah satu kelompok mafia narkoba yang paling besar di Brazil. Adriano sempat berfoto dengan pose memanggul senjata bersama anggota mafia. Pada foto lainnya, Adriano tampak tersenyum sembari menunjukkan simbol CV dengan jarinya. CV merupakan kependekan dari Commando Vermelho. Namun, belum ada komfirmasi dari Adriano terkait dengan foto tersebut.

   

Bukan karena foto itu polisi menahan Adriano. Ternyata, ada bukti lain yang mengindikasikan Adriano terlibat. Polisi berupaya menyelidiki transfer uang sebesar USD 33 ribu atau setara Rp 305 juta dari rekening Adriano kepada Fabiano Atanasio da Silva, Desember tahun lalu. Masalahnya, Fabiano itu dikenal sebagai pimpinan dari gembong narkoba ternama di Brazil. "Kementrian sedang mempertimbangkan serius fakta bahwa ada pemain sepak bola yang dicurigai. Ada indikasi dia mentransfer uang kepada Fabiano," ujar jaksa Brazil, seperti dikutip AP.

   

Sebelumnya, beberapa surat kabar di Brazil juga membeberkan bahwa Adriano membeli dua sepeda motor yang di atas namakan Fabiano. Bermula dari laporan itulah kemudian berkembang ke pemeriksaan lebih mendetail terkait keterlibatan Adriano. Kepolisian Rio de Janeiro mulai gencar memerangi mafio pengedar narkoba itu setelah pada Oktober tahun lalu helikopter mereka ditembak jatuh ketika terjadi perang antargeng. Saat itu, tiga polisi yang bertugas meninggal dunia.

   

Kabarnya, Fabiano dan kelompoknya Commando Vermelho berada di belakang insiden jatuhnya helikopter polisi. Bukan hanya itu, dalam perang antargeng itu, sebanyak 40 orang meninggal hanya dalam jangka waktu tidak lebih dari sepekan. Hingga saat ini, belum ada keterangan resmi dari Adriano. Dia enggan bicara dan menyerahkan sepenuhnya kepada penasihat hukumnya. Namun, mereka membantah dugaan bahwa Adriano terlibat dalam mafia peredaran narkoba. (ham/bas)

Adriano kembali terlibat masalah. Striker yang dikabarkan bakal bergabung dengan AS Roma itu, harus berurusan dengan pihak berwajib.  Dia dicurigai

Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close