Ahok Doakan Ketua Fraksi Nasdem DKI Jadi Gubernur
jpnn.com - JAKARTA - Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama mendatangi Taman Makam Pahlawan (TMP) Nasional Kalibata, Selasa (16/6) pagi. Ziarah dilakukan menjelang hari ulang tahun DKI Jakarta ke-488.
Sebelum ziarah ke makam-makam pahlawan, Ahok memimpin upacara yang dihadiri para pejabat Pemerintah Provinsi DKI. Di antaranya ialah Wakil Gubernur DKI Djarot Saiful Hidayat dan Sekretaris Daerah DKI Saefullah. Tampak pula Ketua Fraksi Nasdem DPRD DKI Bestari Barus.
Upacara penghormatan kepada para pahlawan dilakukan sekitar pukul 07:20 WIB. Para peserta dengan khidmat mengikuti upacara. Usai upacara, Ahok beserta rombongan melakukan tabur bunga.
Makam pertama yang didatangi adalah makam Letjen TNI Purn R.H Wiyogo Atmowiloto. Begitu tiba di sana, Ahok menaburkan bunga di makam tersebut. Setelah itu, Djarot, Saefullah dan Bestari melakukan hal serupa.
Saat itu, Bestari hanya menaburkan bunga satu kali. Ahok pun menyampaikan celetukan kepada pria bertubuh tambun itu. "Tiga kali bos (tabur bunga) biar jadi gubernur," ujar Ahok di TMP Kalibata, Jakarta, Selasa (16/6).
Mendengar hal itu, Bestari pun tersenyum. "Didoain sama Pak Gubernur nih," ucap Bestari sembari menaburkan bunga ke makam Wiyogo.
Ahok pun menyampaikan celetukan lagi kepada Bestari. "Sekali-kali orang Batak Karo jadi gubernur. Masa kalah sama Belitung Timur," kata mantan Bupati Belitung Timur itu.
Setelah itu, Ahok beserta rombongan melanjutkan melakukan tabur bunga di makam mantan Gubernur DKI Sudiro Hardjodisastro. Rombongan juga melakukan tabur bunga ke makam Suwirjo yang pernah menjadi Wali Kota DKI Jaya