Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

AirNav Indonesia Gelar Festival Balon Udara di Pekalongan, Peserta Capai Ratusan

Rabu, 12 Juni 2019 – 14:59 WIB
AirNav Indonesia Gelar Festival Balon Udara di Pekalongan, Peserta Capai Ratusan - JPNN.COM
Festival balon udara di Pekalongan. Foto Yessy Artada/jpnn.com

jpnn.com, PEKALONGAN - AirNav Indonesia kembali menggelar festival balon udara bertajuk 'Java Traditional Balloon Festival 2019' di Stadion Hoegeng, Pekalongan pada Rabu (12/6) pagi.

Direktur Utama AirNav Indonesia Novie Riyanto menuturkan festival ini merupakan yang kedua kalinya digelar pihaknya di Pekalongan. Tujuannya yakni menjembatani budaya masyarakat dalam menerbangkan balon udara tradisional dengan keselamatan penerbangan.

“Agar budaya masyarakat dan keselamatan penerbangan bisa berjalan harmonis, terbukti dapat dilihat pada hari ini masyarakat Pekalongan dan sekitarnya tetap melakukan budaya mereka menerbangkan balon udara untuk memperingati momen syawalan dengan cara ditambatkan,” ungkap Novie.

Menurut Novie, masyarakat juga sudah mulai terbiasa dan antusias dalam mengimplementasikan PM 40 Tahun 2018 tentang penggunaan balon udara pada kegiatan budaya masyarakat

Dalam penyelenggaraan festival tahun ini, AirNav Indonesia bersama Pemerintah Kota Pekalongan telah melakukan sosialisasi pada 20-24 Mei 2019. 

"Kami melakukan sosialisasi bersama dengan unsur Pemerintah Kota Pekalongan, Polres dan Kodim ke Kecamatan Pekalongan Utara, Pekalongan Barat, Selatan dan Timur, kemudian Kecamatan Tirto dan Buaran di Kabupaten Pekalongan serta Kecamatan Warungasem di Kabupaten Batang. Bahkan sosialisasi juga kami lakukan kepada siswa-siswi sekolah sebagai bentuk membangun kesadaran dan kepedulian terhadap keselamatan penerbangan bagi generasi penerus," jelasnya.

Dalam sosialisasi tersebut dijelaskan mengenai bahaya balon udara terhadap keselamatan penerbangan dan rencana festival balon udara sebagai salah satu media melestarikan tradisi menerbangkan balon udara.

"Respon masyarakat pada sosialisasi tersebut cukup antusias,” papar Novie.

AirNav Indonesia menyiapkan beragam hadiah dan hiburan menarik dalam gelaran festival balon udara tahun ini.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close