Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Akses Makin Banyak, Jumlah Kunjungan Wisman Melonjak

Rabu, 02 Agustus 2017 – 18:56 WIB
Akses Makin Banyak, Jumlah Kunjungan Wisman Melonjak - JPNN.COM
Sejumlah wisatawan mancanegara saat tiba di bandara. Foto/ilustrasi: dokumen JPNN.Com

Dibandingkan periode yang sama tahun lalu, angka itu merupakan lompatan signifikan. Sebab, jumlah wisman selama Juni 2017 melonjak 31,61 persen dibanding Juni 2016 yang mencapai 857,65 ribu.

Akumulasi jumlah kunjungan wisman selama selama semester I 2017 (Januari-Juni) juga menunjukkan progres signifikan. Sepanjang semester I 2017, jumlah wisman mencapai 6,48 juta atau naik 22,42 persen dibanding periode yang sama pada 2016 yang mencapai angkat 5,29

Lonjakan jumlah wisman juga berimbas ke Tingkat Penghunian Kamar (TPK) hotel berbintang. TPK selama Juni 2017 mencapai rata-rata 51,02 persen atau naik 2,39 poin dibandingkan dengan TPK Juni 2016 yang tercatat sebesar 48,63 persen.

“Rata-rata lama menginap tamu asing dan Indonesia pada hotel klasifikasi bintang di Indonesia selama Juni 2017 tercatat sebesar 1,92 hari, terjadi kenaikan 0,08 poin jika dibandingkan keadaan Juni 2016,” ujar Kepala BPS Suhariyanto dalam rilis di Jakarta, Selasa (1/8).

BPS juga mencatat kunjungan wisman reguler melalui 19 pintu utama pada Juni 2017 mengalami kenaikan 16,17 persen dibandingkan Juni 2016. Lonjakan tertinggi terjadi di Bandara Sam Ratulangi Manado yang mencapai 261,24 persen.

Kecuk -panggilan Suharyanto- mengatakan, penerbangan langsung Manado-Tiongkok telah membuat lonjakan jumlah wisman melalui Bandara Sam Ratulangi. “Peningkatan wisman karena direct flight Manado-China, ada juga penerbangan charter meningkatkan pasar," tuturnya.

Bahkan wisman melalui Pos Lintas Batas (PLB) pun mengalami lonjakan luar biasa. Selama Juni 2017, ada 162,78 ribu wisman crossborder yang masuk Indonesia atau meningkat 671,67 persen dibandingkan Jini 2016 yang hanya 21,09 ribu.

Wisman pelintas batas selama Juni 2017 juga meningkat dibanding Mei. Peningkatannya mencapai 10,81 persen.

Menteri Pariwisata Arief Yahya boleh tersenyum. Upayanya menjaring wisatawan mancanegara sebanyak mungkin makin menunjukkan progres positif.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close