AL Dibawa Polisi dari Lapas untuk Pengembangan Kasus, Pulang Sudah Jadi Mayat
"Kalau informasi disampaikan pihak Lapas sesuai SOP, tentu kami minta apa aturannya, mengapa sampai ada warga binaannya bisa meninggal dunia saat keluar dari luar Lapas," ungkap dia mempertanyakan.
Saat jenazah korban tiba di kampung halamannya, beber dia, ditemukan sejumlah luka lebam di tubuh dan tangan korban diduga mendapatkan kekerasan.
Dikonfirmasi terpisah, Kepala Lapas Bolangi Yusran Sa'ad menyatakan korban meninggal di luar lapas. Mengenai dengan SOP, pihaknya menyatakan sudah sesuai aturan.
"Untuk informasinya, konfirmasi ke Polda aja yah. Artinya, dalam rangka pemeriksaan lanjutan oleh pihak Polda. Bahwa keluar lapas sesuai SOP, makanya kami berikan ke pihak Polda. Saya sebagai Kalapas, kapasitasnya sebatas itu saja," ujarnya.
"Karena kalau sudah di luar Lapas, jadi tanggungjawab pihak kepolisian yang melaksanakan kegiatan pemeriksaan," tambahnya.
Mengenai kondisi korban, kata Yusran, sudah di luar lapas dan sudah diserahterimakan ke pihak Polda Sulsel, sehingga ia mempersilahkan persoalan tersebut di konfirmasi ke pihak kepolisian.
Mengenai luka lebam ditemukan di jasad korban, itu urusan dari pihak kedokteran Polda.
Baca Juga: Marbut Masjid Curiga Air di Kamar Mandi Jalan Terus, Lalu Diintip, Astaga, Ternyata