Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Alasan BKSAP Larang Anggota DPR ke Luar Negeri

Senin, 16 Maret 2020 – 16:33 WIB
Alasan BKSAP Larang Anggota DPR ke Luar Negeri - JPNN.COM
Fadli Zon. Foto: Fathan Sinaga/JPNN.com

Menurut Fadli, penyebaran wabah Covid-19 dapat terjadi tanpa gejala sakit membuat proses deteksi penderita Covid-19 semakin sulit dan dengan itu penderita Covid-19 tanpa gejala (asymptomatic) berpotensi menularkan ke orang lain tanpa ia ketahui.

Selain itu, sejumlah laporan telah menyatakan ada kemungkinan kasus reinfeksi Covid-19 kepada penderita yang telah dinyatakan sembuh. Sejumlah studi lainnya menginformasikan bahwa gejala positif Covid-19 dapat terdeteksi seperti gejala Dengue.

BKSAP mengapresiasi surat WHO kepada Presiden RI Jokowi yang meminta langkah-langkah tegas dilakukan untuk mengatasi penyebaran Covid-19 di Indonesia. Hal tersebut merupakan wujud advokasi WHO kepada Indonesia untuk bertindak tegas menangani penyebaran wabah COVID-19.

"BKSAP juga mendukung kebijakan-kebijakan pemerintah untuk meredam cepatnya penyebaran COVID-19 di Indonesia, termasuk dalam hal ini kebijakan untuk tetap di kediaman masing-masing dan melakukan aktivitas baik kerja maupun belajar dari rumah masing-masing," paparnya..

BKSAP menginformasikan kepada anggotanya agar seluruh agenda-agenda pertemuan internasional dan regional seperti 142nd IPU Assembly and Related Meetings, AIPA Advisory Council on Dangerous Drugs (AIPACODD) hingga ASEAN-AIPA Interface Leaders Meeting pada Maret-April ini telah dibatalkan. Termasuk pula sejumlah agenda pertemuan bilateral.

Kebijakan atas pelaksanaan agenda internasional, regional, bilateral dan individu pada waktu-waktu berikutnya akan disampaikan menyesuaikan perkembangan situasi di lapangan, masukan dan kebijakan kesehatan global dari WHO hingga pemerintah. (boy/jpnn)

Di Indonesia, menurut data terakhir, wabah Corona telah mencapai 117 kasus, dengan delapan sembuh dan lima meninggal.

Redaktur & Reporter : Boy

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News