Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Anak Buah AKBP Tonny Kurniawan Adakan Sidak, Motor Merah Ini Menarik Perhatian

Jumat, 11 Maret 2022 – 22:42 WIB
Anak Buah AKBP Tonny Kurniawan Adakan Sidak, Motor Merah Ini Menarik Perhatian - JPNN.COM
Petugas Satlantas Polres Rejang Lebong melakukan razia knalpot pelajar SMA di Kabupaten Rejang Lebong, Jumat, 11/3/2022. (Foto dok.Polres Rejang Lebong)

jpnn.com, REJANG LEBONG - Tim Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Rejang Lebong, Bengkulu menggelar razia knalpot brong yang digunakan pelajar di daerah itu.

Razia knalpot brong tersebut digelar sebagai upaya mengantisipasi tingginya angka kecelakaan lalu lintas yang melibatkan pelajar.

Menurut Kasat Lantas AKP Radian Andy Pratomo, kasus lakalantas di wilayah itu mayoritas melibatkan kalangan pelajar baik sebagai korban maupun pelaku.

Oleh karena itu anak buah Kapolres AKBP Tonny Kurniawan itu mengerahkan Unit Keamanan dan Keselamatan (Kamsel) dan Gakkum Satlantas melakukan inspeksi mendadak ke parkiran SMA Negeri 2 Rejang Lebong.

"Kami masih menemukan beberapa sepeda motor pelajar yang menggunakan knalpot brong atau bising," kata AKP Radian di Rejang Lebong pada Jumat (11/3).

Perwira Polri itu menjelaskan penggunaan knalpot brong tidak diperbolehkan karena bisa mengganggu ketenangan masyarakat, seperti yang diatur dalam UU Lalu Lintas Angkutan Jalan dan UU Lingkungan Hidup.

Untuk itu, sejumlah pelajar yang sepeda motornya mengenakan knalpot tidak standar tersebut masih diberi peringatan agar segera mengganti knalpot dengan yang standar.

Jika nantinya knalpot bising tersebut tidak diganti maka pihaknya akan memberikan tindakan tilang.

Anak buah Kapolres Rejang Lebong AKBP Tonny Kurniawan menemukan motor merah dengan knalpot brong ini saat sidang ke sekolah.re

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News