Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Analisis Pakar Australia soal Pencarian KRI Nanggala 402

Selasa, 27 April 2021 – 04:26 WIB
Analisis Pakar Australia soal Pencarian KRI Nanggala 402 - JPNN.COM
Beberapa benda yang berasal dari KRI Nanggala-402 telah ditemukan. (AP: Eric Ireng)

Kapal penyelamat dari Singapura dan Malaysia juga membantu proses pencarian tersebut.

Marcus Hellyer, analis senior yang penelitiannya terfokus pada kemampuan pertahanan dan teknologi militer di Insititut Kebijakan Strategis Australia mengatakan bahwa kapal Australia yang dikirimkan tidak dapat membantu banyak.

"Sirius adalah kapal tanker minyak besar, jadi tidak ada yang bisa dilakukannya kecuali ya mengisi bahan bakar kapal," kata Dr Marcus.

"Dan Ballarat adalah kapal pengawal, yang punya kemampuan memancarkan sonar, namun bukan sonar hidografis yang dibutuhkan untuk mendeteksi benda di dasar laut."

Apakah penyebab hilangnya kapal?

Sebab hilangnya kapal masih belum diketahui.

Pihak TNI AL mengatakan masalah listrik bisa saja menjadi sebab kapal selam ini tidak dapat melakukan prosedur darurat untuk kembali mengapung di permukaan.

Yugo Margono juga mengatakan tumpahan minyak yang ditemukan berasal dari tangki minyak kapal selam yang retak, atau memang sengaja dibuka oleh kru untuk mengurangi bobot kapal sehingga dapat kembali mengapung di permukaan.

Namun, belum ada bukti yang dapat mendukung penemuan tumpahan minyak ini.

Kapal selam KRI Nanggala-402 resmi ditemukan terbelah menjadi tiga bagian kemarin (25/04)

Sumber ABC Indonesia

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close