Anda Harus Tahu 3 Penyebab Kanker Ginjal, Penting!
jpnn.com, JAKARTA - Masyarakat penting mengetahui tiga penyebab utama kanker ginjal.
Kebiasaan merokok, memiliki riwayat obesitas dan tekanan darah tinggi.
Kanker ginjal dikenal dengan istilah Renal Cell Carsinoma (RCC) atau karsinoma sel ginjal.
Dokter spesialis penyakit dalam dokter Nadia Ayu Mulansari memaparkan riwayat keluarga terkena kanker ginjal.
Antara lain paparan di tempat kerja, seperti lingkungan dengan bahan kimia tertentu, konsumsi alkohol dan obat penghilang rasa sakit dalam jangka waktu lama juga bisa menjadi faktor risiko kanker.
Dokter Nadia merupakan konsultan hematologi onkologi medik Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo Kencana.
"Faktor risiko terkena kanker hanya 5-10 persen yang diakibatkan oleh faktor genetika, sedangkan 90-95 persen lebih disebabkan faktor lingkungan."
"Jadi kalau mau sehat berhentilah merokok dan jagalah berat badan yang ideal, jagalah tekanan darah agar tidak tinggi."