Anda Terserang Demam, Segera Turunkan dengan 5 Cara Alami Ini
Berikut penjelasannya, seperti dilansir laman Healthshots.
https://www.healthshots.com/how-to/5-quick-ways-to-reduce-fever-at-home-instantly/
1. Gunakan kompres dingin
Menggunakan kompres dingin adalah cara alami paling efektif dan cepat untuk menurunkan demam.
Menempatkan kain atau spons yang dingin dan basah di dahi dan bagian belakang leher Anda bisa membantu mengurangi demam dengan cepat.
Letakkan kain basah di tempat-tempat yang menghasilkan lebih banyak panas. Ini termasuk kaki, dahi, ketiak, telapak tangan dan leher.
Jika Anda mengikuti metode ini hanya selama 5 menit, demam Anda akan mereda.
2. Tetap terhidrasi
Cara efektif untuk menurunkan demam adalah dengan menjaga tubuh tetap terhidrasi.
Minum cukup air menghilangkan setengah dari racun tubuh karena air mendetoksifikasi tubuh dan membersihkan infeksi.