Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Anies Diminta Segera Bentuk Gugus Tugas Ekonomi Khusus Jakarta

Senin, 06 April 2020 – 23:53 WIB
Anies Diminta Segera Bentuk Gugus Tugas Ekonomi Khusus Jakarta - JPNN.COM
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan. Foto: Antara

jpnn.com, JAKARTA - Himpunan Pengusaha Muda Indonesia Jakarta Raya (HIPMI Jaya) mendorong Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan agar membentuk Gugus Tugas Ekonomi khusus untuk Jakarta.

Gugus Tugas Ekonomi itu bertujuan untuk membantu mensinkronkan antara pemerintah terhadap perbankan, leasing dan pihak-pihak pemberi kredit lainnya agar memberikan kelonggaran untuk penundaan pembayaran kredit usaha selama satu tahun dan penurunan bunga bagi para nasabah.

Demikian disampaikan fungsionaris Badan Pengurus Daerah (BPD) HIPMI Jaya Muhamad Alipudin di Jakarta, Senin (6/4). Gugus Tugas Ekonomi itu perlu dibentuk karena pandemi Covid-19 telah memberikan dampak besar bagi perekonomian Indonesia khususnya di Provinsi DKI Jakarta. Baik usaha kecil, menengah dan besar, sehingga berimplikasi pada aspek sosial, ekonomi dan kesejahteraan masyarakat.

"Kebijakan tersebut juga harus didukung dengan langkah yang konkret dari pemerintah untuk segera merealisasikan program stimulus (ekonomi) dan relaksasi. Agar terjadi sinkronisasi seluruh perbankan maupun lembaga non bank, perlu dibentuk gugus tugas ekonomi untuk Jakarta," kata Alipudin.

Himpunan Pengusaha Muda Indonesia Jakarta Raya (HIPMI Jaya) mendorong Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan agar membentuk Gugus Tugas Ekonomi khusus untuk Jakarta.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News