Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Apa Gebrakan Amien Rais agar Partai Ummat Tak Layu sebelum Berkembang?

Jumat, 09 Oktober 2020 – 08:04 WIB
Apa Gebrakan Amien Rais agar Partai Ummat Tak Layu sebelum Berkembang? - JPNN.COM
TOKOH REFORMASI: Amien Rais dalam jumpa pers di rumahnya di kawasan Gandaria, Jakarta Selatan, Jumat (2/6). Foto: Ricardo/JPNN.Com

jpnn.com, JAKARTA - Pengamat komunikasi politik Emrus Sihombing menyarankan parpol baru yang didirikan Amien Rais, Partai Ummat, melakukan sejumlah terobosan agar tidak layu sebelum berkembang. 

"Kalau programnya sama dengan partai-partai lain, saya pikir tidak akan memiliki nilai jual," ujar Emrus kepada jpnn.com, Jumat (9/10).

Pengajar di Universitas Pelita Harapan (UPH)  ini kemudian menyarankan beberapa langkah terobosan yang dapat diambil. 

Langkah pertama, semua kader partai tersebut, terutama petingginya melaporkan harta kekayaan secara terbuka di laman partai. 

"Jadi, begitu partai disahkan, semua kader partai dan pengurus melaporkan harta kekayaan secara terbuka melalui laman partai," ucap Emrus kepada jpnn.com, Jumat (9/10).

Langkah kedua, kata direktur eksekutif EmrusCorner ini, Partai Ummat misalnya membuat pakta integritas dan pernyataan terbuka kepada masyarakat. 

"Jadi, kalau misalnya ke depan ada kader atau petinggi partai yang ditetapkan sebagai tersangka kasus pidana, akan langsung dipecat," ucapnya. 

Pengajar di Universitas Pelita Harapan ini kemudian menyarankan terobosan ketiga.

Partai Ummat yang didirikan Amien Rais dinilai perlu melakukan sejumlah terobosan agar dapat diterima masyarakat.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close