APBD DKI Membengkak Rp 2,1 Triliun
Pengadaan Truk Sampah, Lahan Sekolah Swasta, Rumah SusunSelasa, 11 Juni 2013 – 01:24 WIB
Di Dinas Kebersihan, kemungkinan penambahan anggaran untuk membeli truk-truk sampah. Sebab banyak truk yang perlu diremajakan. Pengadaan truk sampah, diharapkan berdampak pada upaya menekan keterlambatan layanan pengangkutan sampah. “Seiring telah keluar Peraturan Daerah (Perda) Pengelolaan Sampah, makanya truk-truk sampah mau diganti. Sudah puluhan tahun kendaraan operasional truk sampah di dinas ini tidak diganti. Sudah banyak yang tua,” ungkap Wakil Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahja Purnama (Ahok).
Begitupun dengan Dinas Pendidikan, yakni untuk pembelian lahan sekolah swasta yang terancam bangkrut. Rencana ini dilakukan untuk menyelamatkan kegiatan pendidikan di sekolah tersebut, sehingga para peserta didik tidak terlantar akibat ketidakmampuan finansial yayasan sekolah. “Kalau untuk sekolah yang tidak mampu ada beberapa tawaran kepada kami. Yayasan pendidikan swasta ada yang punya beberapa sekolah. Muridnya agak kurang, karena dia tidak mampu memberikan biaya pendidikan terlalu murah,” papar Ahok.
Untuk Dinas Pekerjaan Umum (DPU) DKI, penambahan anggaran dialokasikan untuk sektor infrastruktur. Di antaranya pembangunan dan perawatan rumah susun, pengerukan kali dan kampung deret. Sedangkan di PD Pasar Jaya, untuk pembangunan pasar dan peremajaan pasar yang rusak atau mati. (rul)