Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Arab Saudi vs Timnas Indonesia: Ada Kabar Gembira dari Maarten Paes

Rabu, 04 September 2024 – 18:08 WIB
Arab Saudi vs Timnas Indonesia: Ada Kabar Gembira dari Maarten Paes - JPNN.COM
Maarten Paes saat menjalani latihan dengan Timnas Indonesia. Foto: PSSI.

jpnn.com - Kabar gembira datang dari Maarten Paes menjelang laga Arab Saudi vs Timnas Indonesia pada babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.

Pertandingan Arab Saudi vs Indonesia akan dihelat di Stadion King Abdullah Sport City, Jeddah, Kamis (5/9/2024) malam waktu setempat atau Jumat (6/9/2024) dini hari WIB.

Menjelang laga tersebut, Timnas Indonesia mendapat kabar bahagia dari kiper Marteen Paes.

Penjaga gawang FC Dallas itu dipastikan bisa memperkuat Timnas Indonesia saat menghadapi Arab Saudi.

Hal ini disampaikan oleh Manajer Timnas Indonesia Sumardji seusai mengikuti Match Coordination Meeting di Jeddah, Rabu (4/9/2024).

"Hari ini sudah selesai kegiatan MCM untuk pertandingan Arab Saudi vs Indonesia. Pada saat MCM disampaikan dan disahkan, Paes bisa dimainkan di laga tersebut," ujar Sumardji dalam keterangannya.

Sumardji pun mengucapkan terima kasih kepada Ketua Umum PSSI Erick Thohir atas kerja kerasnya sehingga hal ini bisa terwujud.

"Terima kasih sebesar-besarnya untuk Pak Erick Thohir atas usaha yang sudah dilakukan untuk bisa membuat Maarten Paes bisa dimainkan secepatnya," tutup Sumardji.

Kabar gembira datang dari Maarten Paes menjelang laga Arab Saudi vs Timnas Indonesia pada babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News