Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Arti Bahan Aktif dalam Produk Perawatan Kulit dan Manfaatnya untuk Anda

Selasa, 14 September 2021 – 11:38 WIB
Arti Bahan Aktif dalam Produk Perawatan Kulit dan Manfaatnya untuk Anda - JPNN.COM
Ada berbagai macam bahan aktif dalam produk perawatan kulit. Tapi yang mana yang sebenarnya Anda butuhkan? (Pexels: cottonbro)

Niasinamida

Vitamin lain dalam daftar adalah Niasinamida.

Turunan vitamin B3 ini sangat cocok untuk mereka yang berkulit sensitif karena cenderung tidak menimbulkan iritasi, dan sering digunakan untuk meningkatkan kelembapan kulit.

"Banyak dari bahan-bahan lain membuat kulit iritasi, terutama jika dipakai bersama-sama. Tetapi Anda dapat menambahkan sedikit niasinamida ke dalam perawatan kulit Anda dan ini tidak akan menimbulkan masalah," kata Dr Wong.

"Bahan ini menimbulkan efek sedikit untuk semuanya. Sedikit mengurangi hiperpigmentasi, sedikit membantu kulit merah dan sensitivitas, dan dapat sedikit membantu kulit memulihkan mekanisme pelembabnya sendiri."

Beberapa penelitian juga menunjukkan niasinamida juga bagus digunakan dengan tabir surya untuk perlindungan terhadap matahari.

Itulah mengapa Niasinamida dapat ditemukan di beberapa produk tabir surya, serta dalam serum dan pelembab.

Jika Anda memiliki kulit sensitif, cari persentase niacinamide yang lebih rendah atau sekitar 5 persen.

Asam hialuronat

Asam hialuronat sebenarnya ada di kulit kita, tetapi kadarnya menurun seiring bertambahnya usia.

Kami bertanya dokter kulit dan pakar kecantikan di Australia untuk membantu Anda mendapat penjelasan soal kandungan dalam produk kecantikan

Sumber ABC Indonesia

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close