Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Arya Sinulingga Sebut Presiden Persiraja tidak Patuhi Sanksi Komdis PSSI

Rabu, 29 November 2023 – 18:56 WIB
Arya Sinulingga Sebut Presiden Persiraja tidak Patuhi Sanksi Komdis PSSI - JPNN.COM
Arya Sinulingga. Foto: dokumen JPNN.Com/Ricardo

jpnn.com, MEDAN - Presiden Persiraja Banda Aceh Nazaruddin tidak mematuhi sanksi dari Komite Disiplin (Komdis) PSSI.

Nazaruddin masih terlihat hadir di berbagai pertandingan Laskar Rencong di Liga 2 2023/2024.

Pendiri klub Sada Sumut Arya Sinulingga angkat bicara terkait ketidakpatuhan Nazaruddin terhadap hukuman Komdis PSSI. Dia sangat menyayangkan sikap tak terpuji bos Persiraja tersebut.

"Nazaruddin beberapa kali hadir saat masa sanksi yang diberikan PSSI, seperti hadir saat melawan PSMS, di Medan beberapa waktu lalu," ujar Arya Sinulingga di Medan, Rabu.

Arya menuturkan Nazaruddin mendapatkan hukuman atau sanksi dari PSSI sebanyak lima kali tidak boleh ikut berpartisipasi saat klubnya bermain.

"Sanksi itu berlaku untuk lima pertandingan Persiraja melawan klub PSDS Deli Serdang, Semen Padang FC, PSPS Riau, Sriwijaya FC dan PSMS Medan," kata Arya.

Namun pada kenyataannya Nazaruddin tidak menjalani sanksi tersebut dan tetap berpartisipasi dalam pertandingan Persiraja vs PSMS Medan pada 18 November 2023 di Stadion Harapan Bangsa.

"Dengan hadirnya dia di berbagai pertandingan itu, membuktikan bahwa dia tidak pernah patuh terhadap hukuman dari PSSI," sebutnya.

Presiden Persiraja Banda Aceh Nazaruddin tidak mematuhi sanksi dari Komite Disiplin (Komdis) PSSI.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News