Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

ASN Harus Jaga Netralitas di Ruang Digital

Kamis, 06 April 2023 – 13:01 WIB
ASN Harus Jaga Netralitas di Ruang Digital - JPNN.COM
Di tahun politik, ASN harus menjadi netralitas di ruang digital. Foto dok. Kemenkominfo

“ASN dan SDM diharapkan dapat menjadi teladan, di mana tidak menunjukkan partisipasinya dalam kampanye politik dalam bertugas, agar menunjukkan sikap profesionalitas," tegasnya. 

Direktur Jenderal Aplikasi Informatika Kemenkominfo Semuel A. Pangerapan menyampaikan bahwa ASN sedang dipantau oleh masyarakat.

Oleh karena itu, ASN perlu menyikapi hal tersebut, terutama dalam hal jejak digital.

Apa yang dilakukan di ruang digital benar-benar harus dipikirkan, terutama sebelum mengunggah sesuatu ke media sosial. 

Selain itu, Semuel menjelaskan para ASN agar bekerja secara profesional dan jangan memihak terutama saat membuat postingan di ruang digital.

Semua usaha ini dilakukan agar bisa menciptakan ruang digital yang aman dan nyaman. 

Sementara itu, Sekretaris Jenderal Kemenkominfo Mira Tayyiba mengungkapkan hal negatif yang ada di ruang digital harus dihadapi dengan baik.

Sebagai pelayan publik ASN harus merespons ruang digital secara proaktif.

Di tahun politik, ASN harus menjadi netralitas di ruang digital, bukan hanya pada kehidupan sehari-hari

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close