Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Augmented Reality Bikin Bonek Serasa Foto Bareng Penggawa Persebaya

Jumat, 01 September 2017 – 19:32 WIB
Augmented Reality Bikin Bonek Serasa Foto Bareng Penggawa Persebaya - JPNN.COM
AUGMENTED REALITY: Acara Kapal Api Persebaya Experience di Atrium Royal Plaza, Surabaya, mampu menyita perhatian Bonek maupun khalayak umum yang berkunjung kemarin. Foto: Official Persebaya/JPNN

jpnn.com, SURABAYA - Indri Cahya Lolyta dan Iradatul Khasanah tertawa lepas saat mecoba sebuah layar kaca di booth Persebaya Store di Royal Plaza, Kamis (31/8).

Senyum terus terkembang saat Indri dan Ira melihat foto mereka masuk sebuah layar kaca dan berpose dengan pemain Persebaya Surabaya.

Tentu saja mereka tidak berfoto bersama secara fisik.

Sebab, layar kaca tersebut menampilkan foto bersama dengan teknologi augmented reality (AR).

Itu adalah salah satu fitur dalam acara Kapal Api Persebaya Experience.

”Sebelumnya malah belum tahu kalau ada acara ini. Mumpung ada, makanya kami tadi foto-foto. Sebenarnya saya asli Pasuruan, terus Indri ini asli Sidoarjo. Namun, karena kami tinggal di Surabaya, tentu ingin mendukung Persebaya juga,” terang Ira.

Dalam sebuah layar kaca lebar terdapat gambar pemain Persebaya yang sedang melakukan berbagai pose.

Mulai foto tim hingga pose mengangkat trofi. Pengunjung bisa ikut dalam gambar tersebut dan mengabadikan momen langka bersama para pemain klub berjuluk Green Force itu.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News