Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Australia Juara Menangkap Pengunjuk Rasa Lingkungan

Rabu, 18 Desember 2024 – 23:54 WIB
Australia Juara Menangkap Pengunjuk Rasa Lingkungan - JPNN.COM
Polisi Australia menangkap aktivis iklim dan lingkungan lebih dari tiga kali lipat tingkat rata-rata global. (ABC News: Patrick Rocca)

Jumlah migran Australia melampaui ekspektasi pemerintah

Jumlah migran Australia akan bertambah hingga melebihi ekspektasi pemerintah Australia selama tahun anggaran saat ini, yakni 1 Juli 2024 hingga 30 Juni 2025. 

Dikatakan jumlah migrasi luar negeri akan menembus angka 340.000 tahun ini, jauh di atas 260.000 yang diharapkan pemerintah Australia.

Pemerintah sebelumnya sudah mengeluarkan rencana untuk memperketat visa pelajar.

Tahun lalu, mereka memperketat aturan yang mempersulit lulusan Australia untuk mengajukan visa bekerja.

Bendahara Pemerintah Australia Jim Chalmers tidak dapat menjelaskan mengapa migran suka tinggal lama-lama di Australia.

"[Jumlah orang yang tinggal di Australia] lambat turunnya ... karena satu alasan, dan itu adalah karena jumlah orang yang meninggalkan Australia semakin sedikit," ujar Jim.

"Mereka tinggal di sini lebih lama … Saya tidak punya gambaran yang lebih rinci tentang hal itu."

Statistik membuktikan, Australia adalah negara yang paling banyak menangkap pengunjuk rasa lingkungan

Redaktur & Reporter : M. Adil Syarif

Sumber ABC Indonesia

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News