Australia Terpilih Sebagai Tuan Rumah Olimpiade 2032
Rabu, 21 Juli 2021 – 18:54 WIB
Ini merupakan kali ketiga Australia menjadi tuan rumah Olimpiade setelah Melbourne pada 1956 dan Sydney pada 2000.
Australia menyamai rekor Amerika Serikat yang mampu menggelar Olimpiade di tiga kota berbeda: St. Louis (1904), Los Angeles (1932, 1984, 2028), dan Atlanta (1996).
Terpilihnya Brisbane sebagai tuan rumah Olimpiade 2032 mengalahkan kota-kota seperti Budapest (Hungaria), China, Doha (Qatar) dan Ruhr (Jerman).
Sebelum menuju gelaran pada 2032, rencananya Olimpiade 2024 akan digelar di Paris, Prancis, dan Olimpiade 2028 akan digelar di Los Angeles, Amerika Serikat. (reuters/mcr16/jpnn)
Jangan Lewatkan Video Terbaru: