Bali Melobi JAL agar Buka Penerbangan Reguler ke Ngurah Rai Lagi
Putra menambahkan untuk potensi pasar penerbangan dari Bali tujuan Jepang sebenarnua cukup menjanjikan. Pasar itu dilayani oleh Garuda Indonesia dan AirAsia dengan tujuan Narita.
Kedua maskapai ini punya penerbangan reguler sehari sekali dengan rute Bali-Narita. Karenanya, Putra mengharapkan JAL membuka penerbangan reguler Jepang-Bali dengan rute selain Narita.
“Tapi kami harapkan jangan sampai ke Narita, karena dua maskapai kita kan sudah ada ke sana agar nanti tidak ada rebutan penumpang dalam satu tempat. Kami berharap bisa buka rute Osaka atau Haneda ke Bali,” harapnya.
Dengan adanya charter flight dari JAL, Putra memprediksi kemungkinan maskapai yang telah beroperasi sejak 1 MAret 1951 itu kembali membuka penerbangan reguler kembali ke Bali sangat terbuka. “Kami sangat yakin, nantinya Japan Airlines akan membuka penerbangan reguler,” pungkasnya.(zul/mus/jpg)