Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Bambang Soesatyo jadi Warga Kehormatan TNI AL

Senin, 30 Juli 2018 – 15:47 WIB
Bambang Soesatyo jadi Warga Kehormatan TNI AL - JPNN.COM
Ketua DPR Bambang Soesatyo. Foto: Humas DPR

"Saya akan pastikan DPR RI senantiasa berpartisipasi dan berkontribusi bagi perkembangan TNI Angkatan Laut, khususnya dalam pengembangan satuan kapal selam. Jika selama ini politik anggaran terhadap kekuatan laut kita agak terabaikan, di APBN mendatang hal tersebut harus lebih baik lagi," tegas Bamsoet.

Mantan Ketua Komisi III DPR RI ini memandang pentingnya menggelorakan terus menerus doktrin kekuatan maritim. Hal ini sejalan dengan arah pembangunan Kabinet Kerja Presiden Jokowi yang menggagas kembali kejayaan Bangsa Indonesia sebagai negara maritim.

"Kedaulatan kita di laut seharusnya bukan hanya terletak pada sea power yang mengacu pada kontrol menyeluruh atas lautan saja, melainkan juga pada naval power yang mengacu kepada angkatan bersenjata yang terorganisasi di lautan. Karena itu, menguatkan pertahanan Indonesia harus dimulai dengan menguatkan armada TNI Angkatan Laut. Idealnya, untuk menjaga kedaulatan wilayah NKRI, Indonesia sekurangnya membutuhkan 16-18 armada kapal selam modern. Saat ini kita baru memiliki 5 armada kapal selam. Dua unit Terakhir dari Korea Selatan dan satu unit lagi dalam penyelesaian di PT PAL Surabaya," jelas Bamsoet.

Ketua Badan Bela Negara Forum Komunikasi Putra Putri Purnawirawan Indonesia (FKPPI) ini menjelaskan, sejak berabad silam kehidupan nenek moyang bangsa Indonesia telah berorientasi ke laut.

Masyarakat Indonesia dikenal sebagai pelaut ulung yang sanggup mengarungi lautan lepas hingga Madagaskar.

Laut bagi bangsa Indonesia bukan semata wilayah perairan, melainkan juga menjadi kekuatan utama sekaligus sumber penghidupan.

"Kita bukan bangsa lemah yang bisa dengan mudah ditelan ombak. Kita adalah bangsa yang kuat dengan jiwa Cakrabakti Samudra, yakni jiwa pelaut yang tak gentar mengarungi samudra dan menghadang gelombang menjulang," pungkas Bamsoet. (adv/jpnn)

Bambang Soesatyo jadi warga kehormatan TNI AL karena dinilai memiliki kontribusi besar mendukung pembinaan kapal selam.

Redaktur & Reporter : Natalia

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

TAGS   adv_dpr 
X Close