Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Bamsoet Berikan Bantuan Kepada Keluarga Terdampak Covid-19

Senin, 20 April 2020 – 23:05 WIB
Bamsoet Berikan Bantuan Kepada Keluarga Terdampak Covid-19 - JPNN.COM
Ketua MPR RI Bambang Soesatyo atau Bamsoet. Foto: Humas MPR RI

jpnn.com, JAKARTA - Ketua MPR RI Bambang Soesatyo bersama organisasi kemasyarakatan Gerakan Keadilan Bangun Solidaritas (GERAK BS) dan Motor Besar Indonesia (MBI) kembali memberikan bantuan kemanusiaan kepada warga di tengah pandemi Covid-19.

Kali ini bantuan diberikan kepada 200 keluarga kurang mampu di daerah Pengadegan Timur, Pancoran, Jakarta Selatan.

Menurut Bamsoet, berbagai upaya yang dilakukan GERAK BS, MBI, maupun berbagai organisasi lainnya merupakan wujud konkret dari semangat gotong royong sebagai implementasi nilai-nilai Pancasila.

“Bantuan yang diberikan untuk saudara-saudara di DKI Jakarta kali ini dilakukan mengingat Ibu Kota masih menjadi daerah tertinggi penyebaran Covid-19. Hingga Minggu (19/4) kemarin tercatat jumlahnya mencapai 3.032 kasus. Insyaallah ke depannya kita juga akan sasar keluarga kurang mampu di berbagai daerah lainnya,” ujar Bamsoet, di Jakarta, Senin (20/4/2020).

Bantuan diserahkan langsung oleh Ketua Umum dan Sekjen Gerak BS Aroem Alzier dan Ratu Dian bersama-sama Ketua Umum MBI Rio Castello dan pengurus MBI lainnya.

Kepala Badan Bela Negara FKPPI ini mengungkapkan, berdasarkan survei nasional Saiful Mujani Research and Consulting (SMRC) pada 9-12 April 2020 dan dirilis pada 17 April 2020, mayoritas rakyat Indonesia (77 persen) menyatakan Covid-19 telah mengancam penghasilan mereka.

Sekitar 25 persen warga (atau 50 juta warga dewasa) menyatakan sudah tidak bisa lagi memenuhi kebutuhan pokok tanpa pinjaman; 15 persen warga menyatakan tabungan yang dimiliki hanya cukup untuk beberapa minggu; dan 15 persen warga lainnya menyatakan tabungan yang dimiliki hanya cukup untuk satu minggu.

“Ini menandakan bahwa pandemi Covid-19 telah menjadi ujian bersama bagi bangsa Indonesia untuk menumbuhkembangkan kembali semangat gotong royong sebagai karakter asli bangsa Indonesia, di tengah mewabahnya sifat individualistik akibat sisi lain dari globalisasi dan modernitas zaman,” tandas Bamsoet.

Bamsoet bersama organisasi kemasyarakatan GERAK BS dan MBI kembali memberikan bantuan kemanusiaan kepada warga terdmapak Covid-19.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close