Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Bamsoet: Menjalankan Protokol Kesehatan Bagian Dari Sikap Bela Negara

HUT ke-42 FKPPI

Sabtu, 12 September 2020 – 17:25 WIB
Bamsoet: Menjalankan Protokol Kesehatan Bagian Dari Sikap Bela Negara - JPNN.COM
Ketua MPR RI Bambang Soesatyo. Foto: Humas MPR RI

jpnn.com, JAKARTA - Ketua MPR RI Bambang Soesatyo bersama keluarga besar Forum Komunikasi Putra-Putri Purnawirawan dan Putra-Putri TNI-Polri (FKPPI) menekankan kepatuhan setiap warga negara dalam menjalankan protokol kesehatan melawan pandemi Covid-19, merupakan bagian dari sikap bela negara.

Memiliki kader yang tersebar hingga ke berbagai pelosok pedesaan, serta bermodalkan sikap disiplin yang telah ditanamkan para orang tua TNI-Polri sejak kecil, kader FKPPI akan menjadi bagian dari memasyarakatkan Gerakan Memakai Masker yang digagas Presiden Joko Widodo guna menyadarkan masyarakat bahwa pandemi Covid-19 tak boleh disikapi dengan main-main.

Bamsoet: Menjalankan Protokol Kesehatan Bagian Dari Sikap Bela Negara

"Sebelum berbicara lebih jauh tentang proxy war, ancaman nir-militer, perang dagang Amerika-Tiongkok, ketegangan di Timur Tengah yang tak juga mereda, hingga konstelasi antara Rusia dengan Turki, dunia juga dihadapi persoalan yang tak kalah genting akibat pandemi Covid-19. Musuh bernama virus Covid-19 berada di depan mata kita semua. Menuntut semua warga dunia, termasuk Indonesia, ambil bagian dalam melawannya," ujar Bamsoet saat menghadiri HUT ke-42 FKPPI secara virtual bersama Ketua Umum Keluarga Besar FKPPI di Jakarta, Sabtu (12/9).

Kepala Badan Bela Negara FKPPI ini memaparkan, secara total kasus poitif Covid-19 di Indonesia hingga 11 September 2020 sudah mencapai 210.940. Indonesia berada di urutan ke-23 negara dengan jumlah kasus positif Covid-19 terbanyak dunia. Pasien positif yang masih di rawat mencapai 52.179, meninggal sebanyak 8.544, dan sembuh sebanyak 150.217.

Sementara secara global, kasus positif Covid-19 di dunia sudah menembus 28.659.610, meninggal sebanyak 919.715, dan sembuh sebanyak 20.585.981. Kasus terbanyak berada di Amerika Serikat dengan jumlah positif Covid-19 mencapai 6,6 juta, kemudian India sebanyak 4,6 juta, Brazil sebanyak 4,4 juta, dan Rusia sebanyak 1,05 juta.

"Data berbicara, laju penyebaran Covid-19 di dunia maupun Indonesia belum ada tanda-tanda penurunan," tegas Bamsoet mengingatkan.

Ketua ke-20 DPR RI ini menegaskan pentingnya kesadaran setiap anak bangsa untuk taat menjalankan protokol kesehatan agar laju penyebaran Covid-19 bisa ditekan. Sehingga aktivitas ekonomi dan sosial tak terlalu terhambat. Apalagi untuk vaksinasi kemungkinan baru bisa dilakukan di awal tahun 2021.

Ketua MPR Bambang Soesatyo meminta kader FKPPI ikut mengampanyekan Gerakan Memakai Masker.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close