Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Bandara Soetta Target 60 Juta Penumpang

Rabu, 01 Agustus 2012 – 03:13 WIB
Bandara Soetta Target 60 Juta Penumpang - JPNN.COM
JAKARTA - Pembangunan infrastruktur transportasi terus dikebut. Kali ini, Bandara Soekarno Hatta (Soetta) yang berbenah untuk meningkatkan kapasitasnya.

Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Dahlan Iskan mengatakan, peningkatan kapasitas Bandara Soetta dilakukan melalui pengembangan Terminal 3. "Targetnya, mampu mencapai kapasitas 60 juta penumpang per tahun," ujarnya, Selasa (31/7).

Sebagaimana diketahui, pertumbuhan jumlah penumpang sudah tidak bisa lagi ditampung dengan kapasitas yang ada saat ini. Sebagai gambaran, kapasitas ideal Bandara Soetta yang hanya 26 juta penumpang per tahun, saat ini sudah harus menampung penumpang hingga 52 juta penumpang.

Rencananya, proyek pengembangan Terminal 3 Bandara Soetta akan diresmikan oleh Presiden SBY. Menurut Dahlan, penambahan kapasitas bandara yang dikelola PT Angkasa Pura II tersebut meliputi pembangunan apron, perluasan terminal, hingga stasiun kereta api bandara. "Sekarang sudah mulai jalan, nilai investasinya sekitar Rp 4,5 triliun," katanya.

JAKARTA - Pembangunan infrastruktur transportasi terus dikebut. Kali ini, Bandara Soekarno Hatta (Soetta) yang berbenah untuk meningkatkan kapasitasnya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close