Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Bangkai Babi Dibuang Sembarangan di Jalan, Warga Minta Pak Bupati Mengangkatnya

Kamis, 12 Desember 2019 – 23:59 WIB
Bangkai Babi Dibuang Sembarangan di Jalan, Warga Minta Pak Bupati Mengangkatnya - JPNN.COM
Bangkai babi yang dibuang sembarangan di Jalan Lintas Sumatera, kawasan Kabanjahe, Karo, Sumut. Foto: solideo/sumut pos

jpnn.com, KARO - Pembuangan bangkai babi secara sembarangan di tempat umum Sumatera Utara hingga saat ini masih saja terjadi.

Kali ini, bangkai babi tersebut dibuang orang tak bertanggung jawab di sekitaran Jalan Lintas Sumatera, kawasan Kabanjahe, Karo, Sumut.

Hal itu pun membuat warga sekitar mulai resah. Warga yang resah akan kehadiran bangkai babi itu pun meminta pihak terkait untuk menyingkirkannya.

Mereka pun sampai menulis pesan di sebuah kertas karton lalu meletakkannya tepat di bagian kepala babi yang mati tersebut. Pesan tulisan di karton itu pun langsung ditujukan kepada Bupati Karo.

“Angkat Babi e Pak Bupati !!! #Babi Kirimen,” demikian isi tulisan di karton yang menutup bangkai babi yang dibuang pelaku tak jauh dari Kantor Satlantas Polres Tanah Karo, pada Senin (9/12) pagi.

Warga sekitar lokasi pembuangan bangkai babi, sangat menyesalkan tindakan pelaku.

“Ini sangat mengganggu. Mengapa ini terjadi, itu yang menjadi tanda tanya,” ungkap Andi Sembiring, warga di sekitar lokasi pembuangan bangkai babi.

Dalam mengatasi dan menangani wabah hog cholera yang menyebabkan ribuan babi mati, Pemkab Karo telah membentuk Tim Unit Respons Cepat Pengendalian dan Penanggulangan Penyakit Menular Pada Ternak Babi melalui Surat Keputusan Nomor: SK/ 520/473/Pertanian /2019 tanggal 28 November 2019.

Pembuangan bangkai babi secara sembarangan di tempat umum Sumatera Utara hingga saat ini masih saja terjadi.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News