Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Banjir Jadi Mainan Mengasyikkan Bagi Anak-anak Jakarta

Minggu, 19 Januari 2014 – 16:04 WIB
Banjir Jadi Mainan Mengasyikkan Bagi Anak-anak Jakarta - JPNN.COM
Banjir menjadi momen kebahagian bagi sebagian anak-anak di Jakarta. Foto: Yessy Astrada/JPNN.com

jpnn.com - JAKARTA - Air masih mengenangi perumahan warga di Duri Kepa, Kedoya, Jakarta Barat. Ketinggian air masih setinggi lutut orang dewasa, Minggu (19/1).

Keadaan ini dimanfaatkan anak-anak untuk bermain air bersama teman sebayanya lantaran tak bisa berbuat apa-apa selain menunggu air surut.

Dari pantauan JPNN.com di lapangan, banyak anak-anak kecil yang mondar mandir di genangan air. Ada yang berenang, ada yang membawa gerobak, ada yang saling menciprati air sesama temannya, ada pula yang berjalan-jalan mengitari perumahan.

Para orangtua yang melihat anaknya asik bermain air tak bisa melarang, kecuali memantaunya. "Ya mau gimana lagi, namanya juga anak-anak. Lihat temannya main air dia pasti ikut. Saya sih tetep mantau dari sini," ujar Sri salah satu warga di perumahan tersebut pada JPNN.com.

Ibu beranak tiga ini juga tak khawatir anaknya akan terserang penyakit gatal dan sebagainya, bila bermain air hujan yang mengandung banyak kotoran. Alasan dia langsung akan memandikan anaknya setelah bermain air genangan itu.

"Habis main air nanti saya langsung mandiin pakai sabun. Dia juga enggak saya izinin main air lama-lama di luar," akunya. (chi/jpnn)

JAKARTA - Air masih mengenangi perumahan warga di Duri Kepa, Kedoya, Jakarta Barat. Ketinggian air masih setinggi lutut orang dewasa, Minggu (19/1).

Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News