Banjir Lahar Terjang Puluhan Rumah di Probolinggo
Jumat, 28 Januari 2011 – 01:51 WIB
Sementara itu, Camat Sumberasih Slamet Riyadi saat dihubungi menyatakan, banjir kemarin relatif sama dengan sebelumnya. Demikian pula dengan rumah dan lahan pertanian. "Kalau ada penambahan, paling satu sampai dua hektare," ujarnya tadi malam. Hingga tadi malam, pihaknya belum menerima laporan pasti dari Kades setempat.
Dia menjelaskan, Kali Pesisir yang meluap ke perumahan warga kemarin memang telah dangkal. Sebelum terjadi banjir lahar, jarak permukaan air ke tanggul sekitar 4 meter. Kini, jarak tersebut tinggal 1 meter. Karena itu, aliran sungai sepanjang 2,5 km mulai jembatan hingga laut tersebut perlu dikeruk dengan alat berat. (qb/jpnn/c5/zen)