Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Bantuan Terkendala Ombak

Rabu, 27 Oktober 2010 – 07:16 WIB
Bantuan Terkendala Ombak - JPNN.COM
"Selanjutnya PMI juga akan melakukan assesmen atau pendataan terhadap korban untuk pemberian bantuan lebih lanjut," ujar Kepala Markas PMI Sumbar Hidayatul Irwan. Wakil Presiden Boediono akan melihat langsung kondisi terakhir daerah dan warga yang terkena bencana gempa dan tsunami, di Kabupaten Kepulauan Mentawai, Rabu (27/10).

Diperkirakan, Wapres akan menggunakan helikopter dari Bandara Halim Perdana Kusuma Jakarta. "Besok (hari ini-red), jam 08.00 WIB dari Halim, Wapres kunjungi Mentawai," ujar Staf Khusus Presiden Bidang Bencana dan Bantuan Sosial Andi Arief melalui pesan twitternya yang difollow @newspadangtoday.

Dari Pasaman Barat dilaporkan terjadi kepanikan warga yang berada di sepanjang pesisir pantai Pasbar. Seperti di Nagari Air Bangis, Kecamatan Sei Beremas. Sekitar ratusan Kepala Keluarga (KK), di tiga kampung di Jorong Kampung Padang, Nagari Air Bangis berhamburan keluar rumah dan mengungsi ke daerah yang lebih tinggi. 

Salah seorang warga setempat, Zalmi kepada koran ini menuturkan, gempa yang terjadi kemarin malam, menimbulkan trauma bagi masyarakat, terutama yang berada di sekitar pinggiran pantai Air Bangis. Warga takut, gempa tersebut menimbulkan tsunami didaerah mereka.

PADANG -- Untuk mengirimkan bantuan dan menembus masuk ke Pulau Mentawai terkendala tingginya gelombang. Danrem 032 Wirabraja Kolonel Inf Mulyono,

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News