Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Bareskrim Belum Terima Laporan Eks Komandan Tim Mawar

Rabu, 12 Juni 2019 – 20:15 WIB
Bareskrim Belum Terima Laporan Eks Komandan Tim Mawar - JPNN.COM
Bareskrim Polri. Foto ilustrasi: dokumen JPNN

jpnn.com, JAKARTA - Bareskrim Polri belum menerima laporan dari mantan Komandan Tim Mawar Mayjen TNI (Purn) Chairawan terhadap Majalah Tempo.

Kuasa hukum Chairawan, Herdiansyah mengatakan, Bareskrim belum mau menerima laporan tersebut karena menunggu rekomendasi Dewan Pers.

"Dari hasil kami berdiskusi dan konsultasi, alhamdulillah laporan kami belum diterima karena menunggu rekomendasi dari Dewan Pers," kata Herdiansyah di Bareskrim Polri, Jakarta Selatan, Rabu (12/6/2019).

BACA JUGA: Selain Laporkan Majalah Tempo, Eks Tim Mawar Polisikan Empat Orang

Herdiansyah menambahkan, pihaknya juga masih menyusun laporan terhadap akun-akun di media sosial yang diduga menuduh kliennya terkait kerusuhan tersebut.

Diketahui, selain melapor ke Bareskrim pada Selasa (11/6/2019), Chairawan juga melaporkan Majalah Tempo ke Dewan Pers terkait artikel dugaan keterlibatan Tim Mawar dalam kerusuhan di beberapa titik di Jakarta, pada 21-22 Mei 2019.

BACA JUGA: Pekan Depan Dewan Pers Pertemukan Eks Pimpinan Tim Mawar dengan Majalah Tempo

Pelaporan itu dilakukan karena Chairawan merasa artikel tersebut menghakimi Tim Mawar secara keseluruhan tanpa ada bukti dan fakta.

Bareskrim Polri belum mau menerima laporan tersebut karena menunggu rekomendasi Dewan Pers.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News