Bareskrim Proses Laporan Bripka Madih, Satgas Bergerak
“Pak Mahdi didampingi penasihat hukumnya akan hadir,” kata Yasin.
Menurut Yasin, setelah memberikan klarifikasi kepada penyidik, pihaknya juga akan melayangkan pengaduan kepada Propam Polri terkait pernyataan seorang pejabat dan penyidik di Polda Metro Jaya.
“Iya, laporan kepada propam terkait dengan statement pejabat daripada Polda Metro Jaya dan penyidiklah,” ujar Yasin.
Kasus Bripka Mahdi, anggota Provos Polsek Jatinegara menjadi sorotan publik, hingga memunculkan tanda pagar "polisi peras polisi".
Kasus ini bermula dari sengketa lahan milik Bripka Mahdi, tetapi ia mengaku diperas oleh sesama penyidik polisi jika laporan kasus sengketa lahannya mau diurus.
Kasus sengketa lahan Bripka Mahdi itu sudah dilaporkan ke Polda Metro Jaya sejak 2011. (antara/jpnn)
Jangan Sampai Ketinggalan Video Pilihan Redaksi ini: