Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Batam Alami Kelangkaan Solar

Selasa, 04 Oktober 2011 – 03:50 WIB
Batam Alami Kelangkaan Solar - JPNN.COM
Dwi, seorang supir truk PT Citra, kesal dengan situasi ini. Ia mengaku rugi karena ia tidak dapat bekerja. "Solar habis, bagaimana bisa kami beroperasi. Penghasilan kami berkurang karena kami sudah tidak dapat trip. Lagian kami sudah bosan di sini mulai tadi pagi. Kalau mau ke SPBU lain, minyak truk sudah tak cukup. Lagian SPBU yang lain pun katanya kosong solar," katanya.

Di SPBU Bandara, solar sudah habis sejak dua hari lalu. Sejumlah kendaraan yang menggunakan bahan bakar solar yang sempat datang ke SPBU itu harus pulang dengan tangki kosong.

Eko, petugas SPBU Bandara, mengatakan premium pun sempat kosong sebelum akhirnya mobil Pertamina datang untuk mengisi. "Solar sudah dua hari tak masuk. Saya tidak tahu kenapa tak masuk. Banyak pelanggan yang pulang dengan kecewa," katanya.

Di SPBU Coco, Seiladi, Baloi, kondisinya juga begitu. Antrean mengular sampai ke depan kampus Universitas Internasional Batam. Menurut Manajer SPBU Coco, Bayhaqqi, antrean terjadi akibat pengiriman telat dan juga adanya pembatasan stok khusus untuk bahan bakar solar dari Pertamina.

BATAM - Persediaan solar di hampir seluruh Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) di Batam, Senin (3/10), habis. Bahkan ada SPBU yang stok solarnya

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close