Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Bawang Turun, Cabe Naik

Jumat, 22 Maret 2013 – 06:57 WIB
Bawang Turun, Cabe Naik - JPNN.COM
JAKARTA - Lonjakan harga bahan pangan seakan datang bertubi-tubi. Setelah harga komoditas bawang putih yang sempat meroket kembali turun, kini giliran harga komoditas cabe yang mulai merangkak naik.

Menteri Pertanian Suswono mengatakan, pihaknya sudah menerima informasi terkait harga cabe yang terus merangkak naik dalam beberapa hari terakhir. "Ini sedang kita lihat akar masalahnya," ujarnya saat ditemui usai penyerahan SPT Pajak di Kantor Kementerian Keuangan, Kamis (21/3).

Menurut Suswono, kenaikan harga cabe ini juga langsung mendapat perhatian dari Komisi Pengawas Persaingan Usaha (KPPU) karena dikhawatirkan terjadi aksi permainan harga dari pihak-pihak tertentu. "Kita kaji apa benar ada permainan harga dari pedagang, atau memang karena kurang suplai," katanya.

Suswono mengakui, cabe merupakan salah satu komoditas pangan yang rentan terhadap gangguan cuaca. Karena itu, Kementerian Pertanian juga terus memantau seberapa besar akibat hujan ekstrem selama Januari - Februari lalu terhadap panen cabe. "Tapi, gangguan faktor alam itu memang tidak terduga," ucapnya.

JAKARTA - Lonjakan harga bahan pangan seakan datang bertubi-tubi. Setelah harga komoditas bawang putih yang sempat meroket kembali turun, kini giliran

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News