Bayern Menang Telak di Markas Hertha
Senin, 20 Januari 2020 – 02:00 WIB

Penyerang Bayern Munich Robert Lewandowski (kiri) merayakan gol yang dicetaknya bersama Philippe Coutinho dalam pertandingan Liga Jerman melawan Herta Berlin di Berlin, Minggu (19/1/2020). Foto: ANTARA/AFP/RONNY HARTMANN
Beberapa saat kemudian, Perisic menjadi pengumpan dengan mengarahkan bola umpan silang Leon Goretzka menuju arah pergerakan Mueller. Mueller tidak melakukan kesalahan dengan melepaskan sepakan voli yang berbuah gol pemecah kebuntuan.
Bayern kemudian mendapatkan hadiah penalti setelah Goretzka dilanggar di kotak terlarang. Lewandowski yang menjadi algojo sukses menyelesaikan tugasnya, sekaligus mencetak golnya yang ke-20 musim ini.
Keunggulan dua gol Bayern bertambah menjadi beberapa menit kemudian. Thiago memulai dan mengakhiri pergerakan brilian timnya untuk mengemas gol ketiga.