Bayu Tolak Gaji Dobel, Bambang Enjoy Mobil Lama
OLEH : ZULHAM MUBARAK - A. BAIDHOWI, JakartaKamis, 12 November 2009 – 07:02 WIB
Bambang mengatakan, dirinya datang untuk memperkenalkan diri kepada para pejabat dan pegawai di lingkungan Departemen Perhubungan yang kebetulan sedang mengadakan rapat koordinasi. "Sektor perhubungan ini bukan lingkungan yang asing bagi saya. Cuma, baru sekarang secara formal saya masuk," ujarnya kemarin.
Selama ini sepak terjang Bambang di sektor transportasi Indonesia memang tidak diragukan lagi. Sejak 2004 hingga saat ini, dia aktif sebagai ketua umum Masyarakat Transportasi Indonesia (MTI). Ditanya tentang terobosan apa yang akan diusungnya, Bambang menjawab singkat. "Menghilangkan sekat-sekat birokrasi," katanya mantap.Untuk itu, Bambang akan membangun sifat cair dalam lingkungan Departemen Perhubungan. Termasuk, untuk berhubungan langsung dengan pejabat di semua level. "Fleksibel sajalah dalam koordinasi," ucapnya.
Sosok Bambang yang sementara masih merangkap jabatan deputi Menko Perekonomian Bidang Infrastruktur dan Pengembangan Wilayah memang dikenal supel, baik di lingkungan pegawai Kantor Menko Perekonomian maupun para wartawan. Lulusan teknik sipil ITB itu juga terkenal cair dan tidak ribet dalam hal birokrasi.