Bayu Tolak Gaji Dobel, Bambang Enjoy Mobil Lama
OLEH : ZULHAM MUBARAK - A. BAIDHOWI, JakartaKamis, 12 November 2009 – 07:02 WIB
Dia juga lebih memilih membicarakan mengenai program pengembangan sektor perhubungan bila dibandingkan dengan membicarakan fasilitas dan privilege yang akan didapat sebagai wakil menteri.Dengan bekal pendidikan program pascasarjana di Universitas California Berkeley, program MCP untuk perencanaan kota dan wilayah, MSCE untuk teknik transportasi, serta gelar doctor of philosophy (PhD) di bidang perencanaan infrastruktur, Bambang memang sangat fasih berbicara mengenai sektor perhubungan." Reputasi Bambang tidak hanya sebatas di Indonesia. Saat ini, Bambang aktif sebagai anggota Dewan East Asia Society of Transportation Studies EASTS yang berpusat di Tokyo, Jepang, serta anggota Dewan SouthNorth Foundation yang berpusat di Johanesburg, Afrika Selatan.
Di tengah kesibukannya, Bambang masih sempat mengajar dan membimbing tesis di Program Pascasarjana UI serta produktif menulis buku dan artikel di bidang transportasi-infrastruktur.H ingga kini, tidak kurang dari 17 buku berbahasa Indonesia dan Inggris yang lahir dari tangannya. Di antaranya, Infrastruktur Indonesia dalam Perspektif Pembangunan, dan Jangan Hanya Bisa Mengeluh Macet: 1001 Wajah Transportasi Kita Tips Praktis Nyaman dan Aman di Jalan. (kum)