Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Bea Cukai Bersama BNN Musnahkan Narkoba Hasil Penindakan Juli-Agustus 2022

Kamis, 08 September 2022 – 22:45 WIB
Bea Cukai Bersama BNN Musnahkan Narkoba Hasil Penindakan Juli-Agustus 2022 - JPNN.COM
Bea Cukai dan BNN membeberkan narkoba hasil penindakan pada Juli-Agustus 2022. Foto: Humas Bea Cukai

"Penyelenggaraan kegiatan operasi gabungan terpadu dengan aparat penegak hukum (APH) lainnya seperti BNN, memang menjadi salah satu upaya yang dilakukan Bea Cukai dalam mengatasi kasus peredaran narkotika, di samping pengembangan sistem aplikasi, optimalisasi pengungkapan sindikat narkotika, dan pelatihan Customs Narcotics Team (CNT) oleh Direktorat Interdiksi Narkotika Bea Cukai,’’ ucapnya.

Upaya ini merupakan perwujudan tugas dan fungsi Bea Cukai sebagai community protector dan untuk mendukung perekonomian yang efektif dan kontributif.

Menurut Nirwala, kerugian akibat peredaran narkotika bagi bangsa dan negara sangat besar, rusaknya generasi bangsa karena efek penyalahgunaan narkotika tidak hanya pada diri sendiri melainkan juga orang sekitar. 

Kejahatan narkotika juga berpotensi menjadi proxy war dalam melemahkan negara melalui pelemahan sumber daya manusianya.

Selain itu, perdagangan gelap dan penyalahgunaan narkotika merupakan underground economy yang dapat menyebabkan kerugian keuangan negara terkait pembiayaan akibat terganggunya sektor sosial, ekonomi, ketertiban, dan keamanan. 

Dari seluruh penindakan narkotika, psikotropika, dan prekursor (NPP) yang dilaksanakan Bea Cukai sepanjang tahun 2022, total perkiraan jiwa yang berhasil diselamatkan ialah sejumlah 11.626.148 orang dan perkiraan potensi penghematan keuangan negara dengan memperkiraan jumlah jiwa, koefisien terakhir kali pakai, dan biaya rehabilitasi ialah sejumlah Rp10.33.430.892.055,00.

Dia menegaskan Bea Cukai akan terus meningkatkan perannya di bidang pencegahan, pemberantasan, penyelundupan dan peredaran gelap narkotika dan prekursor narkotika (P4GN) di Indonesia. 

"Hal itu berupa peningkatan jumlah tangkapan atau penindakan narkotika. Kami juga akan terus meningkatkan pengamanan perbatasan dari masuknya NPP ilegal dan berkolaborasi dengan aparat penegak hukum lain dalam rangka pengawasan dan penindakan narkotika," katanya. (mrk/jpnn)

Bea Cukai bersama BNN memusnahkan narkoba hasil penindakan periode Juli-Agustus 2022

Redaktur & Reporter : Tarmizi Hamdi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News