Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Bea Cukai Dorong Ekspor Komoditas Unggulan Lewat Asistensi

Selasa, 08 Juni 2021 – 23:00 WIB
Bea Cukai Dorong Ekspor Komoditas Unggulan Lewat Asistensi - JPNN.COM
Bea Cukai terus memberikan bimbingan dan asistensi kepada para UMKM dan pelaku usaha di bidang ekspor. Semua itu dalam rangka mendukung peningkatan ekspor produk inovasi atau unggulan daerah. Foto: Bea Cukai.

jpnn.com, JAKARTA - Dalam rangka mendukung peningkatan ekspor produk inovasi atau unggulan daerah, Bea Cukai terus memberikan bimbingan dan asistensi kepada para UMKM dan pelaku usaha di bidang ekspor.

Kali ini asistensi dilakukan Bea Cukai di Mataram, Denpasar, Pekanbaru dan Cirebon di masing-masing wilayah.

Bea Cukai Mataram menghadiri Focus Group Discussion (FGD) bertajuk ‘Serap Aspirasi Kebijakan Peningkatan Ekspor Produk Inovasi dan Unggulan Daerah Provinsi Nusa Tenggara Barat’.

FGD itu untuk menyerap aspirasi dari para pelaku usaha terkait ekspor terutama untuk komoditas-komoditas unggulan dari NTB.

Kepala Kantor Bea Cukai Mataram I Putu Alit Ari Sudarsono menyampaikan pemerintah melalui Bea Cukai telah menawarkan berbagai fasilitas.

Dia menyebut berbagai fasilitas itu seperti Kemudahan Impor Tujuan Ekspor (KITE), Kawasan Berikat (KB), Pusat Logistik Berikat (PLB), dan fasilitas lainnya yang utamanya untuk mendorong ekspor.

"Mudah-mudahan ke depannya ekspor dari NTB akan segera terwujud dan para pelaku usaha dapat memanfaatkan fasilitas yang ada," ujarnya.

Kegiatan itu juga membahas terkait evaluasi kebijakan fasilitas KB untuk produk hortikultura tujuan ekspor, aturan dan tantangan ekspor langsung dari Mataram.

Bea Cukai terus memberikan bimbingan dan asistensi kepada para UMKM dan pelaku usaha di bidang ekspor. Semua itu dalam rangka mendukung peningkatan ekspor produk inovasi atau unggulan daerah.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close